HARIAN NEGERI - Sigi, Sahabat kemanusiaan dan Cendekia Society. Id merupakan komunitas yang salah satunya bergerak dalam bidang sosial keummatan laksanakan Buka Bersama bareng yatim maupun kaum dhuafa di Panti Asuhan Berkah Amanah Akhirat, Kelurahan Tinggede, Kec Marawola, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah pada Selasa (25/3/2025)
Agenda buka bersama sekaligus pemberian santunan anak yatim tersebut di apresiasi oleh Pimpinan Panti, Pa Jefri.
"Memang sudah semestinya adik-adik perlu mencari pengalaman dengan mengabdikan diri seperti ini di masyarakat" ucap Pimpinan Panti, saar bertemu dengan tim.
Kegiatan yang diramaikan oleh 24 orang santri dhuafa tersebut berlangsung dengan bahagia, mulai dari menikmati santap takjil, sholat maghrib, pemberian santunan dan makan malam.
Founder Cs. Id, Opick delian alindra S.H menyebut bahwa komitmen kemanusiaan terus dijaga sebagai bagian dari ajaran islam.
"Agenda ini kami laksanakan sebagai bentuk komitmen kemanusiaan yang ada dalam ajaran islam" ujar Opik dalam perbincangan bersama pimpinan panti asuhan.
Islam sebagai ajaran yang menjunjung tinggi derajat kemanusiaan tentu bukan hanya fokus pada ibadah ritual saja tetapi juga ibadah sosial dimana hal tersebut sudah di tuangkan salah satunya dalam Al-Qur'an surah Al-Maun.
Diketahui agenda tersebut di sponsori oleh Sahabat Kemanusiaan sebagai mitra agenda sosial Cs.id.
Leave a comment
Your email address will not be published. Required fields are marked *
Top Story
Ikuti kami