__temp__ __location__

HARIAN NEGERI, Jakarta – Gelandang Tottenham Hotspur, Xavi Simons, menegaskan bahwa timnya berkomitmen tampil dengan performa terbaik pada laga selanjutnya melawan Manchester United (MU) dalam lanjutan Liga Inggris musim 2025/2026, Sabtu (8/11) waktu setempat.

“Untuk bermain maksimal, kami harus terus bekerja keras dan menganggap setiap hari sebagai tantangan serta kesempatan baru untuk menunjukkan performa terbaik,” ujar Xavi Simons dikutip dari laman resmi Tottenham Hotspur, Jumat (7/11).

Pemain berusia 22 tahun itu juga menyatakan tekadnya untuk membantu tim meraih kemenangan.
“Saya menikmati setiap momen bersama rekan-rekan di skuad. Saya siap memberikan 100 persen untuk membantu tim,” kata Xavi.

Sebelumnya, pada laga Liga Champions UEFA 2025/2026 melawan FC Copenhagen pada Rabu (5/11) dini hari WIB, Tottenham tampil gemilang dengan kemenangan telak 4-0. Dalam pertandingan tersebut, Xavi menyumbang satu assist dan dinobatkan sebagai pemain terbaik.

Setelah kemenangan itu, Tottenham kini kembali fokus menghadapi laga berat di Stadion Tottenham Hotspur, yang diyakini akan berlangsung sengit mengingat kedua tim memiliki poin sama di klasemen sementara.

Saat ini, Tottenham berada di posisi keenam dengan 17 poin dari 10 pertandingan, sementara MU menempati peringkat kedelapan dengan jumlah poin yang sama.

Menariknya, pada lima pertemuan terakhir kedua tim di semua kompetisi, Manchester United belum pernah menangatas Tottenham. The Lilywhites mencatat empat kemenangan, sedangkan satu laga lainnya berakhir imbang.

Tags:
Melisa Ahci

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai *

Your experience on this site will be improved by allowing cookies. Kebijakan Cookie